Wisata Hits

Situs Candi Sewu Peninggalan Agama Buddha

Candi Sewu
Tiket Masuk
Dewasa Rp 40.000
Anak Rp 20.000
Buka
Setiap hari 06.00-17.30 WIB

Sejarah dan Asal-usul Candi Sewu

Candi Manjusrighra atau oleh masyarakat lebih dikenal dengan sebutan Candi Sewu adalah salah satu candi yang bercorak agama Buddha. Meski oleh masyarakat disebut Candi Sewu, tetapi jumlah candi yang ada bukanlah seribu melainkan hanya berjumlah 249 candi. Candi ini didirikan pada abad ke-8 pada masa pemerintahan Rakai Panangkaran. Rakai Panangkaran sendiri merupakan raja yang terkenal dari kerajaan Mataram Kuno. Kompleks Candi Sewu merupakan candi Buddha terbesar kedua di Jawa Tengah setelah Candi Borobudur. Candi ini terletak Klaten, Jawa Tengah dan berdekatan dengan Candi Prambanan.

Akibat gempa di Yogyakarta dan Jawa Tengah bagian selatan pada bulan Mei 2006 lalu, Candi Sewu mengalami kerusakan yang cukup parah. Kerusakan terjadi di hampir semua struktur bangunan dan kerusakan paling parah dialami oleh candi utama. Pecahan bebatuan dari bagian candi berserakan di atas tanah, retakan dan rekahan antar sambungan batu candi sangat terlihat. Untuk mencegah bangunan candi roboh, maka dipasang kerangka besi yang kuat di setiap sudut bangunan candi untuk menahan tubuh candi utama.

Review Candi Sewu

Candi Sewu merupakan candi peninggalan agama Buddha yang dibangun pada abad ke-8. Banyak yang mengira candi ini terletak di Yogyakarta, namun secara administratif terletak di Jawa Tengah. Hal ini mungkin disebabkan karena letak candi yang berada di perbatasan antara Yogyakarta dan Jawa Tengah.

Candi Sewu masuk ke dalam kompleks Candi Prambanan, dimana ada empat candi yang masuk dalam satu kompleks (Candi Prambanan, Candi Bubrah, Candi Lumbung dan Candi Sewu) dimana antara satu candi dengan candi lainnya berjarak cukup dekat. Untuk menuju Candi Sewu dari Candi Prambanan cukup jauh dan melelahkan jika berjalan kaki. Kalian bisa menaiki kereta mini untuk menuju ke candi. Cukup dengan membayar Rp 10.000 kalau tidak salah. Atau juga kalian bisa menyewa sepeda untuk mengelilingi kompleks candi.

Candi Sewu sendiri merupakan salah satu tempat wisata sejarah edukasi yang sangat cocok bagi anak, dimana anak-anak dapat bermain sekaligus mengenal sejarah dari candi ini. Lingkungan di sekitar candi sangat terjaga dan rapi, di bagian luar candi ada hamparan rumput hijau yang bisa dijadikan tempat istirahat jika merasa lelah setelah berjalan kaki menelusuri kompleks candi.

Biaya masuk ke candi ini cukup mahal, hal ini karena tiket masuk candi menjadi satu dengan tiket Candi Prambanan, Candi Lumbung, dan Candi Bubrah. Kalian harus membayar tiket masuk sebesar Rp 40.000 (Sudah termasuk tiket masuk ke Candi Prambanan, Candi Lumbung, Candi Bubrah, dan Candi Sewu).

Lokasi Candi Sewu

Candi Sewu berada di Desa Bugisan, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Klaten, Provinsi Jawa Tengah. Candi ini berada sekitar 800 meter disebelah utara Candi Prambanan yang dapat ditempuh kurang lebih sekitar 38 menit dari Tugu Jogja dan berjarak sekitar 19 km dari Tugu Jogja. Lihat Peta Lokasi Candi Sewu.

Rute Jalan Menuju Candi Sewu

1. Rute jalan dari Kota Yogyakarta

Dari Tugu Jogja langsung saja menuju ke arah timur sekitar 850 meter sampai di perempatan Gramedia. Dari perempatan Gramedia belok ke kiri (ke utara) sekitar 800 meter sampai di Bundaran UGM. Dari Bundaran UGM belok ke kanan (ke timur) sekitar 1,5 km sampai di pertigaan seletah UNY. Dari pertigaan UNY belok ke kanan atau ke arah selatan sekitar 600 meter sampai di perempatan lampu merah atau bangjo. Dari perempatan belok ke kiri atau ke timur sekitar 2,5 km hingga sampai di perempatan Flyover Janti.

Dari perempatan Flyover Janti kalian lurus terus sekitar 7,5 km ke arah timur melalui jalan Raya Solo-Yogyakarta. Setelah melewati Kali Opak dan tugu selamat datang, kalian akan sampai pada pertigaan lampu merah di sekitar Kawasan Prambanan. Dari pertigaan tadi kalian belok ke kiri atau ke arah utara melewati jalan Candi Sewu. Tak jauh dari pertigaan lampu merah kalian akan melihat pintu masuk Kawasan Candi Prambanan. Silahkan kalian masuk melalui pintu masuk Candi Prambanan. Karena candi ini masuk dalam kompleks Candi Prambanan.

Fasilitas

  • Area parkir
  • Toilet / Kamar mandi
  • Tempat sampah

Foto Candi Sewu

Foto Candi Sewu Sejarah Candi Sewu Indahnya Candi Sewu Sunset Candi Sewu
Photo by : herbanu_photography
https://id.wikipedia.org/wiki/Candi_Sewu

Tidak ada komentar